Apple TV Hadir Tahun Depan?
kali ini berita datang nya dari apple,Kabar Apple akan mengembangkan televisi telah menghiasi Internet sepanjang 2011. Sempat beredar rumor bahwa Apple TV akan beredar musim panas ini. Namun di Taiwan, sejumlah supplier mengaku sudah diminta untuk memasok TV 32 inci dan 37 inci untuk Apple.
Dilansir dari laman Cnet, 28 Desember 2011, spekulasi Apple TV akan segera hadir kembali muncul setelah Walter Isaacson, dalam biografi Steve Jobs, mengungkapkan bahwa mantan CEO Apple tersebut telah menemukan cara untuk membuat sebuah TV yang terintegrasi ramah dengan pengguna.
“Saya ingin membuat sebuah televisi yang terintegrasi yang secara lengkap dan mudah digunakan,” kata Jobs dalam biografinya. “Ia disinkronkan lewat iCloud serta memiliki antarmuka pengguna yang mudah. Dan saya akhirnya bisa memecahkan hal itu,” sebut Jobs.
Dalam laporan terbaru Wall Street Journal, Apple sudah membicarakan Apple TV kepada sejumlah media. Oktober lalu, Bloomberg juga melaporkan bahwa Apple telah meminta Jeff Robbin, pencipta iTunes untuk mengepalai pengembangan televisi ini. Sumber Bloomberg juga mengatakan bahwa Apple sudah punya sebuah prototype Apple TV.
Namun, Gene Munster, analis dari Piper Jaffray mengatakan, salah satu kendala terbesar yang dihadapi Apple TV adalah soal biaya. Ia berspekulasi bahwa Apple mungkin membutuhkan dua kali lebih banyak modal daripada pembuat TV regular untuk TV tersebut.
Dengan kata lain, jika TV regular diproduksi seharga US$800, Apple mungkin membutuhkan biaya US$1600 untuk membuat pesawat televisi dengna jenis dan ukuran yang sama.
Meski begitu, Isaacson menolak untuk menyebutkan kapan Apple TV akan hadir. Dalam wawancara dengan Cnet, ia tidak bersedia menyebutkan kehadiran perangkat tersebut. Tetapi dari kabar yang berhembus, Apple TV akan dijual pada semester dua tahun 2012.
• VIVAnews
0 komentar:
Posting Komentar